25 Maret 2009

SEPEDA SANTAI DI AL UMMAH DAN KE PANTAI DELEGAN

Tanggal 14 Maret yang lalu di sekolahnya Kayla diadakan sepeda santai. Kayla senang banget. Akhirnya malemnya aku hiasan sepedanya Kayla. Kayla ikut "bantu-bantu" seperti gunting kertasnya dan nempelin rumbai2nya. Ini dia Kayla dan sepedanya...



Cuma, saat di perjalanan Kayla sering minta dorong terus. Kali aja Kayla kecapekan karena Kayla jarang sepedaan di rumah, jadi cepet capek deh... Hampir semua ortu ngikutin anaknya nih, jadinya para ortu ikut olahraga juga nih. Ngos-ngosan sih, tapi senang...dan berkeringat. Berasa joging nih....

Terus tanggal 19 Maret Kayla dan teman-teman outing di Pantai Delegan. Seperti kasus waktu akan ke Mazola dulu,kali ini Kayla juga ogah-ogahan berangkat. Tapi,tetap aja dia aku ajak ke sekolah barangkali dia berubah pikiran. Tak lupa aku bawakan bekal yang cukup dan baju ganti. Eee...sampai disana dia mogok dan menangis nggak mau ikut...
Jadi nggak sempat ambil gambarnya nih, karena sibuk bujukin Kayla...hi hi hi...
Akhirnya dengan sedikit nangis bombay...Kayla mau ikut juga... Kayla seringnya begitu. Dia khawatir duluan kalau mau pergi-pergi... PD nya masih serng drop nih... Padahal dia sering juga lho pergi tanpa aku, tapi dengan saudara aja...

Sepulangnya dari pantai, Kayla nampak ceria dan cerita kalau di pantai menyenangkan, bisa main air dan kena "ombak"...
Duuh...Kayla...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar